Saya tidak Mau Minum Khamr di Surga!
Aqidah

Saya tidak Mau Minum Khamr di Surga!

Subhanallah…
Hari ini saya hanya bisa tersenyum dan berusaha menerima dengan lapang dada, bertemu dengan seorang muslim berumur 75 tahun, beliau berkata: “Kenapa sampean berani mengatakan ada sungai khamr di dalam surga?, kalau saya pokoknya tidak setuju! kalau sungai susu dan madu baru saya percaya dan kalau susu campur madu enak banget tuh, kalau khamr apa enaknya, pokoknya saya tidak percaya ada khamr di surga…”,
saya berkata kepada beliau: “Ammy… (panggilan hormat untuk orang Arab), tapi itu disebutkan dalam hadits shahih”, beliau tetap berkata: “Pokoknya kalau khamr tidak…!”.
Bagi saya ini merupakan pelajaran berarti:
1. Harus sabar dalam berdakwah
2. Ammy tersebut mungkin Ma’zhur, karena beliau kira khamr yang dimaksud adalah khmar dunia, yang memabukkan, yang baunya busuk dsb
3. berdakwalah dengan bahasa yang mudah dipahami.
4. ini yang paling penting: JIKA INGIN MEMAHAMI HAKIKAT NIKMAT SURGA SEHINGGA MASUK KE DALAM HATI, MAKA YAKINILAH TIDAK ADA YANG SAMA APA YANG ADA DI DUNIA DENGAN APA YANG ADA DI AKHIRAT KECUALI NAMA. sebagaimana yang dikatakan Abdullah bin Abbas radhiysllahu ‘anhuma.

Post Comment